Portable Application Software

Portable Applications adalah tools dimana software aplikasinya dapat digunakan secara langsung tanpa melakukan Instalasi terlebih dahulu. Bagi yang suka jalan-jalan tanpa membawa Laptop / PC, Software dibawah ini disarankan & wajib untuk di masukkan dalam Flashdisk anda :)



1. Mozilla Firefox Portable Edition
Browser yang harus dibawa kemana-mana nih, lumayan klo PC teman gak punya Mozilla, tinggal colok USB dan tinggal make ni Firefox.
Download Mozilla Firefox Portable

2. Pidgin Portablepidgin
Digunakan sebagai instant messaging untuk AOL, YAHOO, GOOGLE, dsb. Cocok buat yang suka chatting online, tools portable ini wajib dibawa.
Download Pidgin Portable

3. KeePass Password Safe Portable
Software ini adalah password manager sederhana di mana dapat melindungi data anda dari pencurian informasi. Sangat bagus dan cocok sekali untuk mengamankan data.
Download KeePass Password Safe Portable

4. ClamWin Antivirus Portable
CalmWin adalah antivirus yang sangat profesional dan sangat baik untuk menjaga komputer anda dari serangan virus, terutama yang berasal dari FlashDisk.
Download CalmWin Antivirus Portable

5. Audacity Portable
Audacity adalah aplikasi pemberi efek suara yang terbaik yang pernah ada di dunia open source. Aplikasi ini dibangun dengan pustaka WxWidgets sehingga dapat berjalan pada berbagai sistem operasi. Dengan Audacity, pengguna bisa mengoreksi berkas suara tertentu, atau sekedar menambahkan berbagai efek yang disediakan. Selain itu, pengguna juga dapat berkreasi dengan suara yang dimiliki sendiri.
Download Audacity Portable

6. ImgBurn Portable
ImgBurn sangat stabil untuk membakar CD / DVD / HD DVD / Blu-ray, mendukung banyak jenis file seperti BIN, CUE, DI, DVD, GI, IMG, ISO, MDS, NRG, dan PDI.
Download ImgBurn Portable

7. Notepad++ Portable
Notepad++ adalah penyunting kode yang mendukung berbagai bahasa pemrograman yang berjalan di sistem operasi Windows. Misalnya pada C++, fungsi-fungsinya akan di masukan kedalam daftar fungsi dan kata-katanya akan berubah warna sesuai dengan makna kata tersebut di C++.
Notepad++ Portable
 
8. Google Chrome Portable
Google Chrome adalah sebuah penjelajah web sumber terbuka yang dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit. Proyek sumber terbukanya sendiri dinamakan Chromium.
Google Earth Portable

1 Response to "Portable Application Software"

  1. nice info

Posting Komentar

Powered by Blogger